KESAHPUBLIK.COM – Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Sangatta Kabupaten Kutai Timur (Kutim) resmi merekomendasikan Ashan Putra Pradana sebagai calon Ketua Umum Badan Koordinasi (Badko) HMI Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara (Kaltim-Kaltara) periode 2024-2026.
Rekomendasi ini disampaikan melalui surat resmi nomor 65/A/SEK/XII/1445, menjelang Musyawarah Daerah (Musda) ke-IX yang akan diadakan pada 27-30 Juni di Balikpapan.
Ashan Putra Pradana, menyatakan tekadnya untuk maju dengan visi yang jelas mengenai peran pemuda dalam menyongsong Kalimantan Timur sebagai Ibu Kota Negara Nusantara. “Momen ini sangat penting bagi pemuda Kaltim. Kita harus mengambil peran aktif dalam berbagai aspek, seperti sosial, ekonomi, dan politik,” ungkap Ashan saat dikonfirmasi.
Ashan telah mempersiapkan diri secara matang dengan mengunjungi semua cabang di Badko Kaltim-Kaltara. Ia juga memastikan kesiapan dirinya jauh-jauh hari untuk maju dalam pemilihan ini.
“Saya sudah berkeliling ke semua cabang dan mengokohkan niat saya untuk maju. Terkait teknis pengambilan formulir, kami masih menunggu informasi dari penyelenggara Musda,” tambah mantan Ketua Umum HMI Cabang Sangatta periode 2020-2021.
Badko HMI Kaltim-Kaltara memiliki total sembilan cabang, dengan tiga cabang di Kalimantan Utara Tarakan, Tanjung Selor, dan Nunukan sebagai cabang persiapan dan enam cabang di Kaltim yakni Samarinda, Balikpapan, Paser, Kukar, Sangatta dan Berau.
Saat ini, hanya Ashan Putra Pradana dan Sekretaris Umum Badko HMI Kaltim-Kaltara, Irwansyah yang memenuhi syarat konstitusi HMI sebagai kandidat.
Ashan juga berbagi pengalamannya sebagai pengurus PB HMI periode 2021-2023, sebelum akhirnya melanjutkan studi pascasarjana di Universitas Kutai Kartanegara (Kukar). “Saya sekarang menempuh pascasarjana di Universitas Kutai Kartanegara, setelah sebelumnya berhenti di semester tiga di Universitas Budi Luhur, Jakarta,” jelas Ashan.
Dengan rekomendasi ini, HMI Cabang Sangatta menunjukkan dukungan penuh kepada Ashan Putra Pradana untuk memimpin Badko HMI Kaltim-Kaltara dan membawa perubahan positif bagi pemuda di wilayah tersebut.
Musda ke-IX Badko HMI Kaltim-Kaltara di Balikpapan diharapkan menjadi ajang pemilihan yang demokratis dan menghasilkan pemimpin yang berkualitas untuk periode 2024-2026. (Rs)